Jumat, 25 September 2009

KEKERASAN PADA ANAK

VIVANews - Memukul seringkali dilakukan orangtua atau guru untuk mendisiplinkan anak. Dengan memukul, anak memang bisa langsung menurut tetapi efeknya negatifnya juga sangat besar. Sebuah penelitian di Amerika Serikat yang melibatkan ratusan anak, menunjukan bahwa anak-anak yang sering dipukul memiliki Intelligence Quotient (IQ) lebih rendah dibandingkan anak-anak yang tidak dipukul.

"Semua orangtua tentu menginginkan anak-anak mereka pintar. Penelitian tersebut menunjukan bahwa sebaiknya hindari memukul atau kekerasan lain pada anak akan akan berpengaruh pada level IQnya," kata salah satu peneliti, Murray Straus dari University of New Hampshire, Amerika Serikat, seperti VIVAnews kutip dari LiveScience.com.

Murray juga mengungkapkan, anak-anak yang sering mengalami pemukulan cenderung berasal dari latar belakang keluarga yang kurang berpendidikan. Faktor sosial ekonomi keluarga juga berpengaruh pada kebiasaan orang tua memukul anak.

"Meskipun banyak faktor yang terlibat didalamnya, tetapi saya yakin kalau memukul dan kekerasan lainnya, hanya akan memperlambat perkembangan intelektual dan mental anak," kata Straus

Straus dan dan anggota penelitinya Mallie Paschall dari Pacific Institute for Research and Evaluation di Maryland meneliti ratusan anak yang dibagi dalam dua kelompok. Yaitu 806 anak dengan rentang usia 2-4 tahun, dan 704 anak dengan rentang usia 5 tahun hingga 9 tahun. Peneliti melakukan tes IQ pada anak-anak tersebut empat tahun kemudian.

Hasilnya IQ anak-anak tersebut semakin meningkat dalam empat tahun. Tetapi kelompok anak berusia antara 2 hingga 4 tahun yang sering dipukul, hasil tes IQnya lebih rendah 5 poin dibandingkan dengan anak-anak yang tidak dipukul. Lalu, pada kelompok anak berusia antara 5 hingga 9 tahun, anak yang sering menerima pukulan hasil tes IQnya lebih rendah 2,8 poin dibandingkan dengan anak-anak yang tidak mendapat kekerasan.

Straus menambahkan, hasil penelitian tersebut sangat siginifikan secara statistik. Latar belakang pendidikan orangtua, status ekonomi, stimulasi kognitif dan faktor internal serta eksternal lain juga sangat mempengaruhi perkembangan mental dan intelektual anak. Jadi, mulai sekarang hindari melakukan kekerasan pada anak karena akan berdampak negatif pada kehidupannya kelak.

MANFAAT SEKS UNTUK KESEHATAN

Banyak orang yang menikmati kehidupan seks yang sehat hanya karena seks itu menyenangkan. Tetapi sekarang ada alasan lain untuk menikmati seks lebih dari sekedar kesenangan. Menurut Donald Zimmer, seorang sex health advisor, Seks ternyata baik bagi kesehatan. Menikmati seks yang sehat, baik bagi fisik dan jiwa Anda.

Berikut merupakan 6 manfaat positif seks menurut Zimmer seperti yang dikutip oleh foxnews.com:

1. Seks redakan sakit kepala

Jika pasangan Anda mengatakan," Tidak malam ini sayang, aku sakit kepala." Maka, yang harus Anda katakan padanya bahwa seks bisa meredakan sakit kepala. Setiap kali Anda melakukan aktivitas seksual, akan terjadi sekresi oxytocin, sejenis asam amino, ke dalam darah. Karena sekresi hormon ini, otak akan melepaskan endorphin (zat kimia menyerupai hormon yang hampir mempunyai fungsi yang sama dengan morpin).

Saat Anda terangsang atau senang, kadar hormon oxytocin tidak hanya meningkat, tetapi ini juga akan membantu Anda mencapai orgasme. Studi-studi telah menunjukkan bahwa peningkatan kadar oxytocin bisa meredakan rasa sakit, baik rasa sakit akibat sakit kepala, kram serta sakit di tubuh pada umumnya bisa diredam dengan berhubungan intim.

2. Mengurangi stres, bantu tidur nyenyak

Sebuah penelitian baru-baru ini menunjukkan, mereka yang lebih sering melakukan hubungan intim merasa lebih nyaman, gembira dan lebih bisa mengatasi stres. Setelah mencapai orgasme, gelombang tenang dan relaksasi akan melingkupi Anda. Ini penyebab mengapa biasanya laki-laki jatuh tertidur setelah berhubungan intim.

Banyak yang melaporkan, mereka bisa tidur lebih nyenyak setelah melakukan hubungan intim secara teratur. Selain itu, mereka
merasa lebih hidup dan lebih segar sepanjang hari. Jadi, salah satu keuntungan dari seks adalah membantu Anda tidur nyenyak. Dengan tidur nyenyak, Anda akan bisa mengatasi stres dengan lebih efisien.

3. Memperlancar aliran darah

Saat Anda merasa terangsang, kerja jantung untuk memompa darah akan meningkat sehingga aliran darah ke otak juga meningkat. Kedua-duanya, peningkatan detak jantung dan aliran darah akan membuat performa Anda lebih baik, baik di tempat tidur maupun dalam aktivitas lainnya. Hal ini karena suplai darah segar akan mengangkut lebih banyak oksigen ke organ-organ tubuh serta mengangkat sampah sisa metabolisme dalam tubuh. Jadi, seks juga berfungsi sebagai sistem pembersih tubuh. Seks akan menambah jumlah hormon dalam tubuh dan membuat Anda terlihat lebih muda.

4. Perbaikan tubuh

Seks juga akan membantu Anda tetap fit dan sadar akan bentuk tubuh Anda. Setiap orang dan tentunya Anda pasti senang jika memiliki bentuk tubuh yang indah. Harus tampil tanpa busana di depan pasangan akan menjadi motivasi kuat untuk berolahraga dan mempertahankan bentuk tubuh. Selain itu, hubungan intim itu sendiri bisa menurunkan berat badan.

Percaya atau tidak, hubungan intim bisa membakar 150 kalori setiap 1/2 jam. Walaupun rata-rata pasangan hanya melakukan hubungan seks selama 25 menit per sesi 3 kali seminggu, ini masih bisa membakar 450 kalori. Ini tentunya jauh lebih baik daripada tidak sama sekali. Jika Anda bisa lebih aktif lagi dari ini maka keuntungan yang Anda peroleh tentunya akan lebih besar juga. Jadi, keuntungan lain dari seks adalah membakar lebih dari 300 kalori tergantung tingkat kedahsyatan Anda.

5. Membuat Anda tetap muda

Tahukah Anda, mencapai orgasme paling tidak 2 kali seminggu bisa memperpanjang angka harapan hidup. Setiap kali Anda mencapai orgasme, kadar hormon DHEA (Dehydroepiandrosterone) akan meningkat sebagai respon terhadap kesenangan seksual dan ejakulasi. DHEA bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh, memperbaiki jaringan, meningkatkan kemampuan kognitif, menjaga kesehatan kulit, dan bahkan efektif sebagai penghilang rasa sakit (antidepresant). Karena itu, dengan seks dan orgasme, Anda akan lebih sehat dan mempunyai angka harapan hidup yang lebih panjang.

6. Semakin banyak hormon semakin baik

Melalui ajktivitas seksual, hormon estrogen dan testosteron akan meningkat. Testosteron tidak hanya meningkatkan dorongan seksual Anda tetapi juga menguatkan tulang dan otot-otot. Selain itu, juga akan menjaga kerja jantung tetap optimal.

Pada perempuan, seks akan meningkatkan kadar hormon estrogen. Hormon ini akan melindungi dari penyakit jantung. Tahukah Anda kenapa perempuan sangat suka hal-hal seperti sentuhan.? Hal ini karena peningkatan kadar estrogen. Hormon juga berperan dalam aroma tubuh perempuan. Estrogen membuat mereka sentimentil dan peningkatan kadar estrogen membuat perempuan menginginkan penetrasi.

Laki-laki juga memproduksi estrogen. Kadar esrogen ini akan meningkat seiring dengan pertambahan usia sedangkan kadar testosteron semakin menurun. Hal ini membuat laki-laki bertambah tenang dan kalem seiring dengan pertambahan usia.

Ucapan Ucapan Hari Raya

Hari raya atau lebaran telah lewat beberapa hari, namun masih sangat terasa suasana hari raya tersebut sampai saat ini. Sangat banyak kenangan dan berjuta juta harapan dan impian di hari lebaran ini. Masih banyak ucapan selamat lebaran datang silih berganti baik lewat email maupun sms. Meskipun di hari ini orang sudah pada balik dari mudik dan kembali ke aktipitas masing-masing.

Ucapan selamat
hari raya dan lebaran sangat indah dan enak untuk dibaca bahkan mungkin bisa di abadikan. Ucapan lebaran atau hari raya yang sangat banyak itu kami bagikan lewat tulisan atau postingan di blog ini yang ingin mengabadikan ucapan selamat lebaran dari para family dan sahabat

UCAPAN UCAPAN HARI RAYA itu antara lain;

Kecubung batu dari Kalimantan,
Cantik di sanding dengan berlian,
Berhubung minggu sudah lebaran,
Khilaf dan salah mohon di maafkan,
Selamat hari raya idul fitri mohon maaf lahir dan bathin.

Batu mirah beli di windusara
Batu bangsing beli di melati
Mohon maaf bila ada kata dan perbuatan yang salah
Dan jangan di masukkan kedalam hati
Selamat hari raya idul fitri mohon maaf lahir bathin.

Bukalah hati ikhlaskan diri
ulurkan jemari di hari suci
Ingatkan hati selagi berbagi
Ucapkan maaf di hari fitri
Selamat hari raya idul fitri mohon maaf lahir bathin.

Jika hati seputih Awan jangan biarkan ia mendung,
jika hati seindah Bulan hiasi ia dengan Iman,
Walau tangan tak dapat berjabat,
Mata tak bertatap dengan kerendahan dan
ketulusan hati tak ada kata yang pantas terucap
selain permohonan MAAF LAHIR DAN BATHIN, semoga
Allah memberi kita ampunan dan hidayah amin....

Hidup ini akan terasa indah'
Jika ada maaf diantara kita,
Kadang mata salah melihat,
Kadang bibir salah berucap,
Kadang kaki salah melangkah
Dan terkadang hati dan pikiran salah menduga dan menilai,
Minal aidzin wal faidzin mohon maaf lahir dan bathin

Demikian sedikit dari ucapan selamat hari raya yang sangat banyak kami terima dan kami ingin berbagi kepada para pengunjung blog kami, kami ucapkan terimakasih dan selamat hari raya MOHON MAAF LAHIR DAN BATHIN .

Kamis, 24 September 2009

Mengenal Gejala Stroke

Stroke merupakan salah satu penyakit yang dapat menyebabkan kematian. Bahkan ada yang menyebutkan bahwa stroke merupakan pembunuh no 3 terbesar di indonesia. Strok (bahasa Inggris: stroke) adalah suatu kondisi yang terjadi ketika pasokan darah ke suatu bagian otak tiba-tiba terganggu. Dalam jaringan otak, kurangnya aliran darah menyebabkan serangkaian reaksi bio-kimia, yang dapat merusakkan atau mematikan sel-sel otak. Bila dapat diselamatkan, kadang-kadang si penderita mengalami kelumpuhan pada anggota badannya, hilangnya sebagian ingatan atau kemampuan bicaranya. Apalagi penyakit stroke tidak hanya menyerang orang lanjut usia tapi juga menyerang orang-orang usia produktif. Sungguh mengerikan apabila mendengarnya dan jangan sampai kita terkena stroke. Stroke merupakan kondisi akut dan serius.

Menurut Shidarta (1993) sampai sekarang dikenal 26 faktor risiko atau sponsor stroke yang dapat diciutkan menjadi 7 yaitu usia, hipertensi, diabetes, heperlipidemia (terlalu banyak lemak di darah), penyakit jantung, merokok, dan stress reaktif.

Sedangkan menurut Fremingham Cohort, risiko stroke adalah merokok, kebanyakan garam, dan kebanyakan kalori, disamping diabetes, hipertensi dan usia lanjut. Menurut Fremingham Cohort sebagian besar dari sponsor stroke bukanlah penyakit tetapi justru perilaku manusia yang bergaya hidup tidak sehat.

Gejala Jantung Bocor

Jantung merupakan organ tubuh yang sangat vital dalam tubuh manusia. karena merupakan pusat sirkulasidarah dalam tubuh kita, untuk itu jaga dan pelihara dia karena kalau dia berhenti berdetak maka manusia dinyatakan meninggal karena jantung sudah tidak berpungsi lagi.

Mengenal ciri-ciri atau gejala jantung bocor di antaranya adalah;

Jantung bocor atau jantung bawaan sejak lahir umumnya terjadi pada penderita anak-anak sejak usia sangat dini mulai dari baru lahir sampai usia balita. Pengobatan secara konvensional medis diwajibkan operasi pembetulan pada dinding jantung yang mengalami kebocoran, tanda-tanda jantung bocor adalah detakan jantung sangat terasa bila kita menyentuh dada sebelah kiri seperti berdegup sangat kencang dan kondisi anak sering kecapekan. Nafsu makan menurun alias kurus dan pertumbuhan badan sangat terganggu, warna kuku dan bibir kadang sering membiru. Hasil echocardiography sering mengungkapkan kondisi jantung bocor.

Jumat, 18 September 2009

Penyebab Stroke Pada Wanita

Stroke adalah penyakit yang sangat di takuti disamping penyakit yang lain. Stroke juga bisa menyerang semua orang baik Laki-Laki maupun Wanita. Bagi kaum wanita salah satu penyebabnya adalah PUTUS ASA, selain mungkin karena tekanan darah yang tidak normal baik tinggi maupun rendah.

Dalam Postingan BLOG INI kami akan menulis tentang salah satu penyebab stroke pada wanita. penyebab stroke pada wanita salah satunya di picu oleh rasa atau karena Putus asa.

Bagi para wanita perasaan putus asa bukan sekedar tidak menyenangkan tapi, tetapi juga membawa resiko stroke. Sejumlah peneliti di Amerika serikat, baru-baru ini menyebutkan bahwa wanita sehat yang mengalami rasa putus asa kronis lebih mungkin membentuk plak pada arteri leher yang dapat memicu stroke.

Penemuan ini menyimpulkan bahwa wanita yang mengalami perasaan putus asa mungkin memiliki resiko lebih besar untuk menderita penyakit jantung dan stroke dimasa depan hal ini dikatakan oleh Susan Everson rose dari fakultas kedokteran universitas Minessota, yang hasil penelitiannya di terbitkan dalam jurnal STROKE.

Banyak yang mengaitkan depresi dengan penyakit jantung, dan beberapa studi terkini menyebutkan bahwa optmisme mungkin mungkin melindungi kaum wanita dari penyakit jantung. Namun studi Everson Rose adalah yang pertama menunjukkan bahwa Putus asa mungkin secara langsung mempengaruhi resiko wanita untuk terserang stroke.

Senin, 14 September 2009

Tips Mudik

SELAMAT MUDIK KAMI UCAPKAN BAGI PARA PEMUDIK.

Seperti yang kita ketahui hal yang paling menarik saat ini untuk di bicarakan adalah Lebaran, dan lebaran sangat identik dengan istilah MUDIK. Pada kesempatan ini juga kami menulis di BLOG INI tentang MUDIK.
MUDIK adalah sesuatu yang telah menjadi tradisi bagi para perantau yang lagi mengais rejeki di daerah yang jauh dari daerah asal kita bekerja mengadu nasib. Kami yakin semua orang menginginkan mudik atau pulang kampung sementara. Mudik umumnya di lakukan memjelang hari raya, yang kebetulan saat ini tinggal menghitung hari. Semua orang mendambakan mudik di hari lebaran, begitu pula orang SUBAGAN.

Menjelang lebaran ini, hampir semua keluarga mudik ke kampung halaman masing-masing, yang mengakibatkan bandara, terminal dan pelabuhan penuh atau padat, berbeda dengan hari biasa. Tak jarang masalah timbul saat sedang mudik. Hal yang sering timbul adalah kurangnya persiapan pemudik untuk menghadapi Idul Fitri 1230 H.

BERIKUT SEDIKIT TIPS DAN TRIK DALAM MELAKUKAN PERJALANAN MUDIK.

Pastikan berapa hari Anda akan mudik, perkirakan kegiatan Anda di sana. Dengan begitu Anda dapat memperkirakan berapa banyak pakaian yang harus dibawa. Kemudian buatlah cacatan kecil yang berisi barang-barang yang ingin dibawa untuk mudik. Contreng setiap barang yang sudah Anda siapkan. JANGAN LUPA BAWA BAJU LEBARAN KALI.....

Pastikan kendaran Anda dalam keadaan fit. Oleh karena itu, sebelum mudik sebaiknya Anda pergi ke bengkel untuk servis dan mengecek kondisi kendaraan. Jangan lupa membawa peralatan untuk bantuan darurat jika terjadi kerusakan pada kendaraan Anda di perjalanan.

Sebelum berangkat, jangan lupa berpamitan dengan tetangga dan ketua RT di lingkungan rumah. Menitipkan rumah kepada tetangga dan melaporkan kepergian kepada ketua RT membuat orang-orang sekitar rumah Anda mengetahui bahwa rumah dalam keadaan kosong sehingga dapat bahu membahu menjaganya. Anda juga dapat membayar satpam untuk menjaga rumah selama Anda mudik khususnya pada malam hari.

CARI RUTE MUDIK YANG TEPAT.

Dalam perjalanan, sebaiknya selalu terhubung dengan media informasi agar mendapatkan info terkini tentang arus mudik. Anda bisa menyalakan radio untuk terus memantau arus mudik atau yang lebih mudahnya Anda bisa meng-update infomasi mudik dari portal berita. Setiap menjelang Idul Fitri, banyak posko-posko mudik untuk beristirahat para pemudik. Manfaatkan posko tersebut untuk mengembalikan energi Anda setelah lelah berkendara. Istirahatlah sekitar dua sampai tiga jam. Hal ini tentunya untuk menghindari kecelakaan akibat kelelahan.

Sabtu, 12 September 2009

Belajar Dari Pengalaman

Belajar merupakan pekerjaan yang membosankan bagi sedikit orang, namun sangat banyak orang yang mengatakan belajar dari pengalaman,. Kami sangat setuju dengan motivasi ini. Bagaimana dengan orang yang belajar seo,? di blog atau website?? apakah mereka juga bosan??? Banyak orang yang mengatakan " orang yang tidak belajar dari pengalaman akan mati"

Bagaimana kalau kita belajar dari pengalaman untuk menjadi jauh lebih baik?? atau menjadi yang terbaik? Menjadi yang terbaik itu sulit. Lebih mudah menjadi orang yang sedang-sedang atau rata-rata saja. Orang yang hanya rata-rata akan memilih jalan mudah. Untuk sukses diperlukan persiapan. Tapi, dalam kehidupan nyata, banyak orang yang punya banyak kemauan untuk sukses, untuk menang, tetapi hanya sedikit yang punya kemauan mempersiapkan diri untuk sukses. Sukses tidak datang dari membaca atau menghafal prinsip-prinsip sukses, tapi memahami dan menerapkannya.

Persiapan untuk sukses, untuk menang memerlukan pengorbanan dan isiplin diri. Persiapan berarti bertahan dalam menghadapi kegagalan, tapi tak pernah menerima kegagalan itu begitu saja. Persiapan berarti memberanikan diri menghadapi kegagalan, tanpa merasa ditundukkan. Persiapan berarti kecewa tapi tidak berkecil hati. Persiapan berarti belajar dari kesalahan. Melakukan kesalahan bukan berarti keburukan. Kita akan dikatakan bodoh, jika dua kali membuat kesalahan yang sama. Kita akan melakukan kesalahan yang lebih besar, jika kita membuat kesalahan dan tidak memperbaikinya.

Cara terbaik untuk mengatasi kesalahan adalah cepat mengakuinya, tidak memikirkannya berlama-lama, belajar darinya, tidak mengulanginya, dan tidak menyalahkan orang lain atau mencari alasan-alasan.

Sebagian orang hidup dan belajar. Yang lainnya hanya hidup saja. Orang-orang bijak belajar dari kesalahan-kesalahan mereka. Orang yang lbih bijak belajar dari kesalahan-kesalahan orang lain. Hidup kita tidak cukup panjang untuk belajar hanya dari kesalahan-kesalahan kita sendiri.

Sebagian orang bukan hanya tak pernah belajar dari kesalahan-kesalahan mereka, tetapi terus mempraktikannya sampai jadi mahir. Mereka menjadi ahli dalam membuat kesalahan.Orang-orang yang tidak belajar dari sejarah akan mati. Kegagalan adalah guru jika mempunyai sikap yang tepat. Kegagalan adalah jalan putar, bukan jalan buntu. Kegagalan adalah penundaan, bukan penaklukan. Pengalaman adalah nama yang kita berikan pada kesalaha-kesalahan kita.

Kamis, 10 September 2009

Makanan Meningkatkan Kehidupan Seks

Sebuah cerita Dewasa, yang merupakan tips dan trik dalam kehidupan berkeluarga, dalam hal ini masalah seks atau kehidupan rumah tangga lainnya.

Setiap pasangan suami istri pasti mempunyai banyak masalah khususnya Seks. Tapi banyak di antara mereka berpura-pura tidak mengalaminya.Dari sekian banyak masalah seks, sebagian dapat diobati dengan merubah kebiasaan-kebiasaan dalam hidup Anda. Salah satunya adalah kebiasaan dalam makan Anda, seperti yang detikhot kutip dari health24, Rabu (26/8/2009).


Arteri darah berada diseluruh tubuh manusia, termasuk di dalam penis. Saat terangsang, penis dapat menyimpan darah 10 kali lebih banyak daripada keadaan normal.

Agar menjaga arteri di sekitar penis bersih dari sumbatan akibat kolesterol yang berlebih, mengkonsumsi banyak gandum bisa menjadi solusi untuk menanggulangi masalah ereksi pada penis.

Kelenjar prostat juga mempunyai peran yang penting dalam seks. Jika Anda mengalami pembengkakan di kelenjar prostat, untuk menguranginya adalah dengan memakan roti gandum, padi-padian dan biji-bijian.

Vitamin B kompleks dapat membantu Anda memproduksi testosteron dan melebarkan pembuluh darah. Untuk mendapatkan porsi yang cukup, minumlah multivitamin yang ada vitamin B kompleks di dalamnya, atau makan makanan seperti kacang-kacangan, pisang dan asparagus.

Untuk meningkatkan libido dan kesuburan seseorang, zat besi sangat dibutuhkan. Meskipun mudah di dapatkan, namun zat besi cepat menghilang sehingga ada baiknya Anda mengkonsumsi tiram. Jika Anda tidak menyukai tiram alami, Anda dapat membeli tablet yang mengandung zat besi di dalamnya.

Banyak sekali kegunaan kalsium untuk tubuh. Namun tahukah Anda bahwa kalsium berguna untuk mengontrol orgasme? Bagi mereka yang mengalami masalah ejakulasi dini ada baiknya memperbanyak konsumsi kalsium.

Kalsium bisa didapatkan pada yoghurt, susu, sayuran hijau tua, roti dan ikan. Anda juga bisa mengkonsumsi kalsium dalam bentuk tablet yang dijual di apotek.

Sumber detik.

Artikel terkait:

RAHASIA KEPERKASAAN LAKI-LAKI.

MEMBUAT WANITA ORGASME.
NIKMATNYA ORGASME.
MENIKMATI ORGASME.
RESIKO SEKS.
SEKS ENAK PADA WANITA.

Senam Pencegah Asma Kambuhan

Setiap orang harus memperhatikan Kesehatan diri, karena KESEHATAN sangat berharga bagi kita semua. Dalam postingan di Blog ini kami akan menulis tentang senam pencegah asma kambuhan. Penyakit ASMA adalah sebuah penyakit sesak pada pernapasan manusia. Hambatan para penderita asma dalam proses penyembuhan adalah biaya terapi penyembuhan yang cukup mahal. Namun ada cara lain yang bisa dipakai dalam terapy penyembuhan yaitu berolah raga pernapasan.

Beberapa olahraga atau pilihan olahraga yang bisa dipakai untuk melatih pernapasan penderita asma antara lain berenang dan jalan santai. Namun hal yang perlu di hindari adalah jangan berolahraga saat cuaca dingin, karena orang asma peka terhadap cuaca tersebut. yang paling bagus dilakukan adalah melakukan
terapy senam asma.

Senam asma atau terapy senam asma sangat mampu membantu penderita asma kambuhan. Hal ini diungkapkan oleh seorang spesialis paru RSUD Ulin Banjarmasin dr.Isa,sp.p. bahwa asma kambuhan dapat dicegah dengan cara mengikuti terapy senam asma, karena dengan mengikuti ini sama dengan melatih pernapasan atau melatih bernapas yang benar serta memperkuat otot-otot pernapasan. Gejala orang tidak terkontrol asma diantaranya sering mengalami asma dalam seminggu terjadi dua kali seperti sesak napas, dada terasa berat dan disertai batuk. Utuk itu dr.Isa menilai sekarang pemahaman penderita asma tentang terapy masih rendah dikarenakan kurangnya edukasi personal. Dia menyarankan keberhasilan pengobatan asma tidak hanya di tentukan oleh obat-obatan yang di konsumsi, tetapi juga harus di tunjang dengan olahraga yang mampu meningkatkan kemampuan pernapasan.

Senin, 07 September 2009

Rahasia Dalam Menulis

RAHASIA MENULIS.

Apakah menurut anda tentang menulis? apakah sebuah hoby atau sesuatu yang di paksakan? Kalau kita masih berstatus sebagai seorang pelajar, mungkin menulis adalah hal yang harus dilakukan untuk memudahkan kita belajar terhadap materi pelajaran sekolah tersebut. Dan menulis sepertinya kurang di terapkan apabila kita Skolah Sepak bola atau Sekolah Bola. Jika anda seorang Blogger maka anda harus rajin menulis agar bisa menemukan RAHASIA SEO di Google. dan akan membuat anda lebih matang di dalam Belajar Seo.

Menulis adalah sebuah pekerjaan. Artinya kita harusnya serius ketika melakukan aktivitas pekerjaan agar hasilnya tidak mengecewakan. Begitupun, dengan kegiatan menulis. Kita harusnya terus berlatih tiada henti dalam mengasah ketrampilan menulis, sehingga hasilnya tidak mengecewakan.

Ingat, sesuatu pekerjaan itu akan terasa mudah dan mengalir, bila yang kita lakukan itu betul-betul telah akrab dengan dunia kita sehari-hari. Resep ini pun bisa kita terapkan bagi temen-temen yang ingin belajar menulis.

Untuk itu, mulailah bikin tulisan dari apa yang ada. Artinya, mulailah kita menulis dengan tema-tema yang kita sukai, kuasai, minati, ada dalam keseharian, dan pokoknya yang materinya betul-betul telah akrab dalam keseharian kita (baca: materinya betul-betul kita miliki, dan bahkan telah menguasainya… he….).

Dengan bermodalkan hal-hal yang telah kita kuasai, maka saya yakin belajar menulis itu akan menjadi lancar, lancar dan lancar….! Coba saja kalau tidak percaya!!!! Hal ini diakui pula oleh Mohammad Natsir dengan ungkapannya: “Mulailah dari apa yang ada, karena yang ada lebih dari cukup untuk memulai pekerjaan.”

Jadi, rahasia memulai bikin tulisan atau rahasia dalam menulis itu adalah dengan belajar menulis tentang sesuatu yang telah ada dalam diri kita. Itu adalah modal terbesar yang bisa kita manfaatkan dalam berlatih menulis. Bagaimana menurut Anda…. ???

Kamis, 03 September 2009

Tips Mengajarkan Anak Bersikap Toleran

Sebuah cerita Dewasa tentang pasangan suami istri dalam mengajarkan anak bersikap toleran.

Setiap pasangan hidup atau suami istri selalu mendambakan seorang anak, dan mungkin ini merupakan salah satu tujuan dari perkawinan atau pernikahan tersebut. Di dalam proses pernikahan dan setelah lahirnya seorang anak, para orang tua juga mempunyai kewajiban bagaimana membesarkan dan mendidik Anak-anak tersebut? baik secara lahir maupun bathin.

Anak-anak mempunyai kebiasan yang pada umumnya adalah bermain, Selain itu juga anak-anak bersekolah. Di sekolah anak-anak sudah pasti mempunyai banyak teman dari berbagai kalangan dan tidak menutup kemungkinan berteman atau bergaul dengan beda jenis dan beda agama serta beda adat dan kebudayaan.

Sebagai orang tua disinilah salah satu kewajiban kita untuk mengajarkan anak bersikap toleran kepada semua orang baik teman maupun kepada orang lainnya.

Berikut Tips Mengajarkan Anak Bersikap Toleran;


  1. Perhatikan perilaku orang tua. Bagi orang tua yang ingin mengajarkan anaknya toleransi harus memperlihatkan sikap menghargai terhadap orang lain dihadapan anaknya.
  2. Hati-hati dengan bahasa yang digunakan. Anak-anak selalu belajar dari apa yang didengar, untuk itu berhati-hatilah dalam berbicara dengan orang yang berbeda. Jangan membuat lelucon yang menyinggung suatu perbedaan, meskipun terdengar lucu tapi anak bisa mengikutinya.
  3. Selektif dalam memilih buku, mainan, musik, kesenian dan video. Tetap menjaga pikiran anak bahwa semua orang harus diperlakukan sama, tidak ada yang berbeda.
  4. Jawablah segala macam pertanyaan anak tentang perbedaan secara jujur dan dengan rasa hormat.
  5. Mulailah menghargai segala macam perbedaan tersebut dari anggota keluarga sendiri. Perlihatkan cara menghargai anak yang memiliki perbedaan kemampuan, ketertarikan maupun gaya.
  6. Memberitahu anak bahwa toleransi bukan berarti menghargai perilaku yang buruk. Anak harus diberi tahu perilaku seperti apa yang harus dihargai dan yang tidak perlu dihargai.
  7. Ajarkan anak tentang perasaan diterima, dihormati dan dihargai. Karena anak yang merasa dirinya buruk akan memperlakukan orang dengan buruk pula, sedangkan anak yang memiliki pertahanan tubuh serta rasa menghormati yang kuat akan memperlakukan orang dengan hormat juga.
  8. Berikan anak kesempatan untuk bermain dan belajar dengan populasi yang berbeda-beda, sehingga perasaan toleransi itu akan muncul dengan sendirinya.
Demikian sedikit tips dan trik bagaimana kiat atau Tips Mengajarkan Anak Bersikap toleran terhadap sesama semoga bermanfaat bagi kita semua dan terimakasih atas kunjungannya.

kliksaya

statcounter

Pengikut