Selasa, 19 Oktober 2010

BAHAYA PORNOGRAFI

Bahaya Kecanduan Pornografi pada Pria

VIVAnews – Selama ini sebagian pria menganggap kebiasaan menonton film porno merupakan hal wajar. Bahkan, tidak sedikit juga pria yang menganggap dengan menyaksikan film ini akan makin menambah referensi gaya bercinta.

Tapi, tunggu dulu. Menurut sebuah survei, pria yang kecanduan menonton adegan film porno bisa memunculkan dampak negatif, khususnya kepada pasangan, seperti dikutip dari Timesofindia.

Dampak yang muncul, antara lain, sebagian pria bisa memonopoli hubungan seksual. Pria bisa menganggap pasangannya pasti siap memenuhi semua keinginannya bercinta, seperti yang sering dia tonton dalam film porno. Pria yang sudah kecanduan menonton film erotis atau mengakses situs porno bisa menjadi kesal dan marah meledak-ledak ketika pasangan menolak untuk berperilaku layaknya bintang porno favoritnya.

Dampak negatif lainnya, pria yang ketagihan menonton film porno, dapat merasa sangat kecewa dengan kemampuannya seksual mereka sendiri. Mereka cenderung membandingkan performa seksualnya dengan aktor film porno yang punya kemampuan bercintanya hebat.

Tipe pria ini bisa merasa sangat tidak percaya diri saat bercinta dengan pasangan. Mereka bisa merasa seperti pecundang seksual dan selalu khawatir bila tidak mampu memuaskan pasangan.

Sebagian pria menganggap wanita selalu siap bercinta. Dalam film porno wanita sering menjadi objek dan bisa bercinta kapan saja. Hal itu bisa membuat pria yang kecanduan pornografi beranggapan, wanita bisa siap kapan saja untuk diajak bercinta. Padahal kenyataannya, wanita sangat dipengaruhi mood dan perasaan saat ingin bercinta.

Senin, 04 Oktober 2010

LANGKAH ATAU CARA MENDAPATKAN RAMBUT HALUS ALAMI

Rambut adalah mahkota wanita. Oleh karena itu setiap wanita menginginkan rambut indah yang halus dan sehat secara alami. Tujuh langkah berikut, bisa membantu Anda mendapatkan rambut impian, seperti dikutip dari carefair.

Masker Pengobatan
Campurkan telur dengan enam sendok makan yoghurt. Oleskan campuran ini pada rambut dan pijat rambut Anda beberapa menit. Bungkus rambut dengan handuk, diamkan selama 10 menit dan bilas dengan air hangat.

Pengobatan Rambut Rusak
Pengobatan ini akan mengurangi rambut rusak dan membuat rambut menjadi halus. Campurkan satu sendok makan minyak gandum dengan setengah cangkir cuka sari apel dan dua cangkir air. Aplikasikan campuran ini setelah Anda berkeramas. Aplikasikan setiap Anda selesai berkeramas. Bau cuka akan hilang setelah 10 hingga 15 menit.

Bungkus Rambut
Gunakan kain pembungkus rambut di malam hari untuk mendapatkan rambut halus di pagi hari. Sisir rambut secara keseluruhan, kemudian bungkus rambut dengan perlahan. Gunakan wave-cap, pantyhose atau scarf agar rambut tetap pada posisinya. Di pagi hari, lepaskan kain pembungkus rambut dan tata rambut Anda seperti biasa.

Perawatan Mayones
Setelah berkeramas dan mengeringkan rambut dengan handuk, oleskan satu sendok makan mayones pada rambut dan bungkus rambut dengan shower cap. Biarkan mayones meresap kedalam rambut selama satu jam, kemudian bilas dengan shampo mild baby atau shampo herbal. Asam lemak pada mayones akan melembutkan rambut dan meningkatkan minyak alami rambut.

Minyak Alami
Gunakan minyak alami pada rambut seperti minyak kelapa, minyak bunga matahari atau minyak almond untuk menata dan menjaga rambut agar tetap lembut daripada menggunakan jel rambut atau hairspray. Produk-produk seperti jel rambut dan hairspray lama kelamaan akan membuat rambut menjadi lengket sehingga tidak sesuai dengan yang Anda inginkan. Jika rambut Anda tipis dan kering, gunakan minyak alami sedikit saja.

Pemijatan Minyak Jarak
Pijat kulit kepala Anda dengan minyak jarak untuk perawatan kondisioner yang akan membuat rambut menjadi lebih lembut dan lebih lembab. Hangatkan setengah cangkir minyak jarak dan pijatlah pada kulit kepala Ada. Sisir lembut rambut dengan tangan dan bungkus rambut dengan handuk panas selama 30 menit. Setelah itu, berkeramaslah dengan shampo, bilas dan tata rambut seperti biasa.

Teknik Blow Drying
Terkadang teknik blow drying yang salah justru merusak rambut Anda, membuatnya terlihat kasar dan sulit diatur. Untuk itu, sangat penting melakukan teknik blow drying yang benar. Gunakan sisir bulat untuk mengontrol rambut saat dikeringkan. Berikan rambut Anda istirahat berkala dari hair dryer agar rambut kembali halus secara alami

kliksaya

statcounter

Pengikut