Jumat, 28 Agustus 2009

BUKA PUASA BERSAMA

Di awal minggu ke tiga bulan Agustus, umat Islam menjalankan Ibadah Puasa yaitu tepatnya puasa Ramadhan. Mudah-mudahan BLOG INI tidak terlambat dalam posting mengenai bulan puasa. Sebelum melanjutkan postingan ini izinkanlah kami Mengucapkan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa.

Di bulan puasa ini, banyak kebiasaan yang biasa di lakukan oleh orang yang lagi berpuasa diantaranya Tarawih,Tadarusan bahkan sampai acara buka puasa bersama dan adakah kehebatan dari berbuka puasa bersama itu??? dan dengan siapa kita melakukannya?? jawabannya sudah pasti bersama teman, kolega dan sanak keluarga atau keluarga besar kita.

Di hari keenam bulan puasa ini kami berjalan-jalan menuju suatu tempat yang begitu indah dan penuh kedamaian yang kami rasakan disana, sebab di sana merupakan rumah keluarga kami yang biasa di pakai untuk bersilarurrahim, apalagi pada bulan puasa ini.Seperti halnya apa yang di lakukan oleh banyak orang lainnya yaitu acara BUKA PUASA BERSAMA. Kebiasan seperti ini sudah pasti dilakukan oleh orang baik di kota maupun di desa, sudah pasti dengan cara dan acara yang berbeda. Cara yang berbeda ini juga di lakukan oleh orang-orang SUBAGAN, disana cara orang berbuka puasa sangat enak dan menyenangkan menurut orang yang tinggal di lingkungan itu, dan kami ingin merasakan apa yang biasa di lakukan pada bulan puasa ini.

1 komentar:

  1. met puasa aja duehhh

    Kumpulan Ebook Gratis Indonesia
    http://buku2gratis.blogspot.com

    BalasHapus

kliksaya

statcounter

Pengikut