Kamis, 05 November 2009

Cara Menghadapi Cinta Lokasi

CINTA adalah dambaan semua orang yang hidup di dunia ini, karena dengan cinta konon hidup akan menjadi indah dan damai. Apakah cinta itu? dan dimanakah kita bisa mendapatkan cinta itu? berapa macamkah cinta itu? berikut ini sebuah bacaan dewasa mengenai cinta dan cara menghadapi cinta yang dalam tulisan di blog kali ini mengenai cinta lokasi (CINLOK).

Cinta Lokasi atau CINLOK adalah salah satu fenomena dalam hubungan romantika. Cinlok kadang menyenangkan ataupun tidak menyenangkan, karena umur hubungan hasil dari Cinta Lokasi ini biasanya seumur jagung.

Cinta Lokasi terjadi karena beberapa hal yakni seperti, kuantitas pertemuan, kondisi pertemuan, kondisi pribadi.

kuantitas pertemuan, ini bergantung kepada seberapa sering kita bertemu dengan doi kalau sering ketemu, mungkin benih Cinta Lokasi bisa tumbuh subur.

Kondisi Pertemuan, ini tergantung kepada kondisi saat bertemu, apakah dalam suasana santai atau serius.

Kondisi Pribadi, ini tergantung pada diri masing-masing. Karena Cinta Lokasi harus tumbuh di hati yang subur.

Cinta Lokasi biasanya terjadi di lokasi berikut:

1.Sekolah/Kampus.
2. Kantor.
3. Tempat Ibadah.
4.Perkumpulan/Klub/Arisan/Komunitas.
5. Acara Umum.

Nah itu tadi beberapa lokasi Cinta Lokasi bisa tumbuh, dikarenakan lokasi tersebut merupakan arena pertemuan dengan banyak lawan jenis.

Tanda-tanda kamu terkena Cinta Lokasi adalah:

1. Kamu gemetar dan gugup bila bertemu doi, cenderung jadi pendiam.
2. Rasa rindu ingin bertemu doi terus, kangen tuh.
3. Kamu jadi semangat mengikuti kegiatan bersama doi.

Nah cara mengatasi Cinta Lokasi yang baik adalah dengan berkomitmen pada diri sendiri bahwa kita ingin memberikan hati untuk orang yang tepat.

1 komentar:

kliksaya

statcounter

Pengikut