Sabtu, 07 November 2009

Cara Hidup Sehat


Sebuah TIPS DAN TRIK yang akan kami bagikan kepada para pembaca atau pengunjung blog ini tentang KESEHATAN melalui tulisan cara hidup sehat atau pola hidup sehat.



SEHAT itu nikmat, sehat itu indah." Pernyataan ini bukan dilontarkan sembarang orang, melainkan seorang Ade Rai, atlet binaraga nasional yang kini aktif menjadi penyuluh masalah kesehatan bagi generasi muda.

Kiat pria tinggi besar "berotot kawat" ini dalam menjaga kesehatannya antara lain,
melakukan pola hidup sehat, berolah raga teratur, dan beristirahat yang cukup.
Pola hidup sehat yang dimaksud adalah tidak melakukan hal-hal yang merugikan kesehatan, seperti merokok, minum-minuman keras, melakukan penyalahgunaan narkoba, begadang. Melainkan makan makanan bergizi dan minum (air putih) yang cukup.

"Jadi, saya nggak usah memberi penyuluhan bagaimana cara berhenti merokok,
menghindari penyalahgunaan narkoba, atau menghindari perilaku yang bisa berakibat terinfeksi HIV/AIDS.Tapi cukup mengajak anak muda agar melakukan pola hidup sehat, karena mencakup semuanya,"

Berolah raga secara rutin dapat membuat stamina bertambah dan dapat berpikir secara seportif dan sehat.Sudah berolahraga dengan rutin? Jika Anda sudah melakukannya, pasti sudah banyak pula manfaat yang Anda rasakan selama ini. Baik yang dapat dirasakan secara langsung, maupun yang Anda alami dalam jenjang waktu tertentu. Semua manfaat tersebut, merefleksikan keseriusan dan usaha yang Anda lakukan dalam latihan rutin.

Namun lebih dari itu, banyak hal yang sebetulnya bisa Anda dapatkan dengan
berolahraga. Tidak hanya terwujud pada kesehatan fisik dan kesegaran mental, tapi aktivitas ini juga memberikan kebanggan atas apa yang Anda jalani dengan
tekun.Misalnya, sebagai atlet yang memperoleh prestasi dalam kagiatan keolahragaan. Dengan demikian, timbul rasa senang dan tidak sedikit orang yang menjadikan olahraga sebagai hobby yang harus dipuaskan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

kliksaya

statcounter

Pengikut